--> Skip to main content

Indikasi asap putih dari knalpot, amankah?

asap-putih-knalpot
Asap Knalpot
Hello IndoBlazer reader.
Mungkin diantara reader ada yang pernah melihat mobil mengeluarkan asap putih atau mungkin anda sendiri yang mengalami kejadian asap putih ini? Ketika asap putih keluar pada awal mesin dinyalakan alias mesin dingin mungkin masih normal karena proses kondensasi uap air saja. Tapi bagaimana jika selama mesin menyala asap putih terus saja keluar?

Bebeberapa kasus termasuk mobil IndoBlazer sendiri juga pernah mengalamai hal tersebut. Mobil terus mengeluarkan asap putih dan ternyata terkena head cylinder keropos. Dan untuk semua mobil sepertinya mempunyai indikasi yang sama juga.

Menurut beberapa sumber indikasi asap putih yang keluar dari Knalpot ini adalah :

1. Bisa jadi dikarenakan pembakaran pada mesin pendingin. Hal ini dapat memunculkan masalah baru seperti kerusakan pada head cylinder dan keretakan pada cylinder block.

2. Bagian pendingin yang bocor adalah penyebab utama knalpot mengeluarkan asap putih. Oleh sebab itu, Anda harus rutin mengecek sistem pendingin. Dengan rajin mengecek, Anda dapat meminimalisir risiko overheating dan kerusakan-kerusakan yang lebih besar pada mesin.

3. Penyebab lainnya keluar asap putih bisa pula disebabkan dari PCV Valve yang mengalami kerusakan atau patah. PCV Calve yang mengalami kerusakan dapat membuat oli tersedot dari ruang mesin. Oli ini kemudian terbakar di ruang pembakaran.

4. Selain itu, asap putih bisa juga terjadi karena seal klep yang bocor. Anda dapat mengenali kerusakan ini jika asap putih dari knalpot muncul ketika mesin kendaraan belum panas dan pada saat mobil sedang melaju. Pastikan Anda mengecek seal klep dan memeriksa takaran oli untuk mengetahui ada atau tidaknya oli yang terbuang berlebihan.

Pada dasarnya asap putih atau asap hitam ini merupakan gejala awal kerusakan mesin. Untuk mencegah permasalahan ini dan mencegah kerusakan lebih lanjut, pastikan Anda selalu merawat mesin secara berkala, serta gunakan suku cadang asli demi menghindari kerusakan mesin.

Semoga berguna.
 
- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -
FanPage : IndoBlazer
Twitter : @djosave
WA only : 0813822BLAZER (39343)
BBM : 53FB5271
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar