--> Skip to main content

Ternyata hasil Tes Tabrak Blazer mendapat skor Buruk (poor) Data IIHS

Baca dulu judul saya. Ternyata hasil tes tabrakan mobil Blazer mendapat nilai buruk (poor). Yakin loh nulis hal kayak gini, ga mungkin dengan bobot dan berat karena platnya tebal lalu masuk hasil buruk. Kalo ga percaya nih saya kasi tau hasil dari IIHS (Insurance Institute for Highway Safety) :
Data based on: 2001 Chevrolet Blazer LS 2dr 4x2   
   
Moderate overlap front:   
Chest    Good
Head/Neck    Poor
Left Leg/Foot    Good
Overall Front    Poor
Restraints    Poor
Right Leg/Foot    Acceptable
Structure/safety cage    Poor
Other:   
Bumpers    Poor
Head Restraint    Good
itu kalo ga salah modelnya yang 2 pintu kayak gini.
Lalu adalagi tes untuk Blazer tahun 1996 model 4 pintu, kalo ga salah vortex karena mesinnya 4.3 liter.
1. Kejadian tabrakan diambil dari arah depan. Menunjukan pengemudi terlihat parah.
2. Posisi boneka setelah tabrakan menunjukan tinggkat kerusakan pada panel dashboard, menunjukan kalau pengemudi tidak aman.
3. Dari posisi samping terlihat bahwa kepada boneka terbentur pillar jendela.
4. Posisi kaki kanan juga bisa berakibat cidera karena benturan dari depan

Tes ini berlaku untuk Blazer model 1995-2004
Overall evaluation    Poor
Structure and safety cage    Poor
Injury measures
Head/neck    Poor
Chest    Good
Leg/foot, left    Good
Leg/foot, right    Acceptable
Restraints and dummy kinematics    Poor

Penampakan mobilnya :

 Beberapa hal yang terjadi dan cidera pada pengemudi.
hasil menujukan bahwa dada dan kaki kanan menimbukan cidera parah.
Benturn di kepala ketika boneka bergerak maju ke airbag menunjukkan bahwa cedera dikepala sangat mungkin terjadi
Benturan dengan samping jendela / B-Pilar dengan kepada pengemudi bisa terjadi
Kemungkinan cidera pada kaki kanan sangat mungkin terjadi akibat benturan dari depan.

Spesifikasi kendaraan diuji
Kendaraan diuji 1996 Chevrolet Blazer LS 4-pintu 4wd
Berat 4.103 lbs
Airbag samping tidak ada
Wheelbase 107 inc
Panjang 181 inc
Lebar 68 inc
Mesin 4.3 L V6
Peringkat EPA 16 mpg kota / 21 mpg jalan raya

Demikian hasil yang bisa saya review untuk hasil uji tabrakan yang dilakukan di IIHS sana. Kalu bahasanya kurang dimengerti mungkin karena cas cis cus bahasa aslinya bikin saya bingung juga. hahaha
Sumber aslinya disini : http://www.iihs.org/iihs/ratings/vehicle/v/chevrolet/blazer-4-door-suv

Cek Video dulu :

Tapi menurut diskusi saya dengan Om HG, hal ini bisa saja terjadi karena dengan kecepatan tinggi Blazer tidak mempunyai daya sebar remuk yang bagus. berbeda dengan ketika kecepatan rendah dibawah 50km/jam tentu Blazer bakalan menang kemana-mana. Terbukti dengan adanya kasus 2 tahun lalu Blazer tabrakan dengan Escudo. Blazer cuma lecet, escudo coplok mesin separo.

Silahkan kalo ga percaya dengan hasil tulisan saya, tabrakin aja tuh Blazernya ke tembok adu banteng dengan mboil lain deh. wkwkwk

Monggo komeng-komeng bermutunya saya tunggu disini.

Notes : Biasanya untuk tes tabrak seperti ini menggunakan standar kecepatan 100mil/jam
Tambahain video untuk referensi :

Uji tabrakan Opel Astra dengan Chevrolet Blazer

Uji tabrakan dengan Honda Accord

Referensi lain dari : http://www.motortrend.com/cars/2002/chevrolet/blazer/crash_test_ratings/
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar