--> Skip to main content

Cara mengetahui kiprok motor anda rusak.

Bagi-bagi tips untuk mengetahui kiprok motor kita mati, rusak atau tidak. sumbernya dari yah*o sengaja ga saya sunting lagi karena bingung juga mau diedit seperti apa, karena semua kata-katanya berupa informasi mengenai cara mengetahui kiprok pada motor anda rusak atau ga.

Kondisi kiprok yang tidak berfungsi biasanya akan sulit untuk dideteksi. Karena letaknya yang memang sulit untuk dijangkau sewaktu-waktu.

Kalau melihat buku petunjuk, cara untuk mengetahui kiprok yang rusak adalah dengan menggunakan sebuah alat yang bernama multitester. Sayangnya, tidak semua orang memiliki alat tersebut. Tapi sebenarnya kiprok yang tidak berfungsi bisa diketahui dari ciri-ciri lain.

Salah satunya adalah lampu depan yang redup bahkan mati sama sekali. Jika suplai arus dari sepul lampu sedang dalam keadaan normal, maka kemungkinan besar kiprok motor sudah mati atau tahanan antar terminal kiprok dari sepul dan massa terhubung langsung.

Ciri lainnya adalah aki yang sering dan cepat habis/rusak. Kalau kondisi sepul dan suplai arus berjalan normal kemungkinan kiprok sudah tidak berfungsi.

sumber : https://id.berita.yahoo.com/tips-kenali-tanda-kiprok-mati-131500114.html

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar