Cargloss AHRS membangun sirkuit balap di Cibinong
Berita dari yahoo mengenai AHRS yang akan membangun sirkuit mandiri untuk balap menjadi hal yang menarik untuk kelangsungan dunia otomotif Indonesia. Hal ini tentu menjadi sarana penunjang olahraga otomotif yang bagus untuk masa depan, karena banyak calon-calon pembalap bertalenta kekurangan sarana untuk berlatih atau berlomba dengan arena khusus berstandar Internasional.
Cargloss AHRS, produsen helm, apparel dan sukucadang racing ini akan menyiapkan sarana sirkuit permanen untuk balap motocross, super cross, dan drag bike. Dengan luas lahan 11 hektare, sirkuit ini dibangun bersebelahan dengan manufaktur Cargloss AHRS helmet di Cibinong, Bogor, Jawa Barat.
Sirkui ini nantinya akan menjadi sarana balap motocross dan dragbike, yang mana peresmiannya sendiri dihadiri Ketua umum PP Ikatan Motor Indonesia (IMI) Nanan Sukarna, walikota Bogor, serta dedengkot AHRS, Asep Hendro.
Sirkuit Cargloss AHRS Cibinong, nantinya tidak hanya menggelar kompetisi balap lokal, namun direncanakan juga kejuaraan Internasional.
Menurut Asep Hendro, kedepannya sirkuit Cargloss AHRS akan menggelar salah satu seri kejurnas motocross dan grastrack, disusul drag bike. Tidak hanya itu, di lokasi yang sama dibangun sekolah untuk calon kroser dengan fasilitas asrama, prasarana pendukung dan pelatih terbaik.
Ini adalah cita-cita lama saya untuk mempunyai sirkuit permanen sendiri atas dukungan pihak Cargloss. Motivasi saya dan tim adalah melahirkan kroser dan balap lainnya yang sangat kompetitif di level Asia dan dunia, imbuh Asep Hendro.
Semoga sarana ini menjadi salah satu penyemangat pembalap Indonesia untuk berjuang mengharumkan bangsa di Dunia.
Cargloss AHRS, produsen helm, apparel dan sukucadang racing ini akan menyiapkan sarana sirkuit permanen untuk balap motocross, super cross, dan drag bike. Dengan luas lahan 11 hektare, sirkuit ini dibangun bersebelahan dengan manufaktur Cargloss AHRS helmet di Cibinong, Bogor, Jawa Barat.
Sirkui ini nantinya akan menjadi sarana balap motocross dan dragbike, yang mana peresmiannya sendiri dihadiri Ketua umum PP Ikatan Motor Indonesia (IMI) Nanan Sukarna, walikota Bogor, serta dedengkot AHRS, Asep Hendro.
Sirkuit Cargloss AHRS Cibinong, nantinya tidak hanya menggelar kompetisi balap lokal, namun direncanakan juga kejuaraan Internasional.
Menurut Asep Hendro, kedepannya sirkuit Cargloss AHRS akan menggelar salah satu seri kejurnas motocross dan grastrack, disusul drag bike. Tidak hanya itu, di lokasi yang sama dibangun sekolah untuk calon kroser dengan fasilitas asrama, prasarana pendukung dan pelatih terbaik.
Ini adalah cita-cita lama saya untuk mempunyai sirkuit permanen sendiri atas dukungan pihak Cargloss. Motivasi saya dan tim adalah melahirkan kroser dan balap lainnya yang sangat kompetitif di level Asia dan dunia, imbuh Asep Hendro.
Semoga sarana ini menjadi salah satu penyemangat pembalap Indonesia untuk berjuang mengharumkan bangsa di Dunia.