Tips membeli Sokbreker yang aman tanpa tertipu
Shock adalah salah satu piranti tempur wajib harus benar-benar oke agar kenyamanan mobil kita selalu terjaga. Mental-mentulnya mobil kita ditopang oleh shock ini, dan inilah salah satu part yang bisa membuat badan kita seperti masuk angin karena guncangan yang terjadi pada mobil akibat shockbreaker sudah mati.
Untuk kali ini IndoBlazer akan memberikan tips bagaimana membeli shockbreaker. Karena jangan sampe membeli barang baru ternyata barang rekondisi atau barang bekas.
"Promo shock Blazer Kayaba Premium hanya 550/set"
Bahkan jangan sampe membeli barang baru tapi bekas dan lebih naasnya lagi harganya juga sama dengan harga baru. Bisa-bisa baru 3 bulan udah mampir lagi beli baru. Bahkan kalau kita tidak mengerti apa-apa bisa terjadi hal seperti itu, hanya manggut-manggut saja, pasang dan akhirnya ternyata di bohongi.
1. Perhatikan body/badan sokbreker, mulus..apa ngga..? barang baru harus mulus ngga ada bekas las-lasan, catnya bagus dan tebal , seperti cat pabrik, bukan cat pilok.
2. Perhatikan kode/stamp pada body sokbreker, pada body sokbreker terdapat merek yang biasanya diukir dengan laser, atau menggunakan alat khusus untuk membuat merek mereka terukir pada body sokbreker.
3. Stiker yang menempel pada body sokbreker letaknya sempurna, karena dikerjakan oleh mesin. Ngga ada yang mencong kiri atau kanan. Warna stiker juga tampak bagus karena diprint dengan alat yang berkualitas.
4. Batang as sokbreker mengkilap, tidak ada bekas las-las an yang berwana sedikit kebiru-biruan, belum ada bekas tergores, klo ada goresan berarti sudah pernah terpakai alias bekas, karena batang as sokbreker bergerak naik dan turun dari body sokbreker.
5. Drat pada batang sokbreker bagus dan halus, tidak kasar
6. Perhatikan anting sokbreker bagian bawah, bagian ini paling gampang dicek, apakah masih mulus atau tida, biasanya anting sokbreker bekas tidak bulat.
7. Terkahir baru lakukan pengetesan,untuk Jenis GAS, tekan sokbreker full kebawah dan lihat apakah sokbreker kembali keposisi atas dengan sendirinya (harus kembali). Perhatikan gerakannya pada saat kembali ke posisi awal (mulus lancer tidak terputus).
8. Untuk Jenis OLI, tekan kebawah dan tarik lagi, perhatikan pada saat menarik gerakan harus lancer tidak terputus oleh angin.
Bagaimana? semoga dengan tips diatas mengenai membeli shockbreaker bisa menjadi ilmu buat kita semua.
Semoga berguna.
FanPage : IndoBlazer
Twitter : @djosave
Email : pakeherbal@gmail.com
WA only : 0813822BLAZER (39343)
BBM : 53FB5271